ROADSHOW Senam Kecamatan Penengahan Dorong Kesehatan Dan Ekonomi Lokal Melalui “Senam Oke Gas!”

Warga Antusias Ikuti Kegiatan yang Juga Hadirkan Pelayanan Kesehatan Gratis dan Bazar UMKM

Penengahan, Lampung Selatan  |   Mentrengnews.com – 23 Januari 2026,  Ratusan warga Kecamatan Penengahan dari berbagai desa mengisi hari Jum’at (23/01/2026) dengan semangat tinggi melalui acara Roadshow Senam Kreasi “Oke Gas!” yang digelar di Lapangan Desa Pasuruan, tepat di belakang Kantor Kecamatan Penengahan. Acara yang juga menyertakan pelayanan pengobatan gratis dan bazar UMKM diharapkan memberikan dampak ganda positif bagi masyarakat setempat.

“Kami sangat berharap acara Senam Kreasi ini dapat memberikan dampak ganda positif bagi warga Kecamatan Penengahan,” ujar Sekretaris Camat Penengahan Hermawan S.H., M.H., yang mewakili Camat Syaifulloh dalam memberikan keterangan awal.

Dari sisi kesehatan, pihak kecamatan bertujuan mengubah pola hidup masyarakat agar lebih aktif bergerak. “Kita ingin menurunkan risiko penyakit dan meningkatkan tingkat kebugaran secara keseluruhan,” jelasnya.

Sementara itu, melalui bazar UMKM yang diselenggarakan bersamaan, pihaknya berharap para pelaku usaha kecil dapat memperluas pangsa pasar. “Kami harapkan mereka bisa mengenalkan produk kepada lebih banyak orang dan membangun jejaring bisnis yang bermanfaat,” tambahnya.

Dalam keterangan resmi, Sekcam Hermawan menerangkan bahwa Camat Penengahan Syaifulloh menekankan pentingnya sinergi antara berbagai pihak melalui acara ini.

“Kami berharap acara ini menjadi wadah untuk bersilaturahmi antara lintas sektoral, Forum Komunikasi Pimpinan Camat (Forkompimcam) dan masyarakat,” ujar Sekcam Hermawan. Ia menambahkan, “Selain itu, acara ini juga menjadi ajang saling support dan sinergi antara masyarakat dan pemerintah.”

Menurutnya, keseluruhan rangkaian aktivitas diharapkan menjadi dasar untuk menciptakan masyarakat yang sehat secara fisik dan lebih produktif secara ekonomi.

Sekcam Hermawan mengungkapkan bahwa acara serupa akan digelar secara berkala ke depannya. “Ya, memang kami telah merencanakan untuk mengadakan acara serupa namun dengan folder yang berbeda,” katanya.

Untuk meningkatkan partisipasi warga di masa mendatang, pihak kecamatan sedang menyusun rangkaian acara yang komprehensif. “Kami akan melakukan beberapa rangkaian acara, dan detailnya akan diumumkan dalam waktu dekat,” pungkasnya.

BERBAGAI PEMIMPIN DAERAH HADIRI KEGIATAN

Acara yang dihadiri oleh ratusan masyarakat dan pelajar tersebut juga menghadirkan berbagai tokoh penting daerah. Antara lain Ketua Senam Oke Gas Kabupaten Lampung Selatan sekaligus Wakil Ketua III DPRD Lampung Selatan Bella Jayanti, Wakil Ketua TP PKK Lampung Selatan Reni Apriyani, serta Ketua DWP Lampung Selatan Ratna Yanuana.

Turut hadir juga Plt Kepala Dinas Kesehatan Lampung Selatan Devi Arminanto, Camat Penengahan Syaifulloh beserta unsur Forkopimcam. Antusiasme warga terlihat sejak pagi hari, meskipun cuaca dalam kondisi mendung.

OLARAGA SEBAGAI INVESTASI JANGKA PANJANG

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Lampung Selatan Syaiful menekankan bahwa olahraga bukan sekadar aktivitas fisik, tetapi merupakan investasi jangka panjang bagi kualitas hidup masyarakat. Menurutnya, kebiasaan hidup sehat harus dibangun secara berkelanjutan mulai dari lingkungan keluarga hingga komunitas terkecil di desa dan dusun.

“Olahraga merupakan investasi jangka panjang bagi kesehatan. Kita tidak berhenti berolahraga karena menua, tetapi kita menua karena berhenti berolahraga,” tegasnya di hadapan ratusan peserta yang memadati lokasi kegiatan.

Lebih lanjut, Wabup Syaiful mengajak seluruh elemen masyarakat Lampung Selatan untuk bersama-sama meningkatkan kualitas kesehatan secara berkelanjutan melalui pembiasaan hidup aktif.

“Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta dampak positif yang nyata bagi kesehatan masyarakat serta mendukung terwujudnya Kabupaten Lampung Selatan yang maju dalam menyongsong Indonesia Emas 2045,” kata Wabup Syaiful. (Soleh)

Pos terkait