Dua Kandidat Siap Bangun Nagari Di Sumatera Barat

Mentreng.com  |  Sumatera Barat – Dua kandidat yang siap bertarung dalam pilkada Bupati dan Gubernur, menyatakan diri siap untuk membangun kampung dan nagari. Kedua Balon itu datang bersilaturahmi ke kediaman tokoh masyarakat Yundri Tanjung (Angku Uban) di Jalan S.Parman Jorong Malana Ponco Kenagarian Baringin Kecamatan Limakaum Kabupaten Tanah Datar.
Menurut yang direncanakan Faze Andrif.SH akan Maju sebagai Balon Bupati Tanah Datar Periode 2021-2026 mendatang. Sedangkan H.Riza Falepi,ST,MT Dt.Rajo Kaampek Suku yang sekarang menjabat sebagai Wali Kota Payakumbuh. Beliau siap membangun untuk kemajuan Sumatera Barat kedepannya.
Hal ini mereka sampaikan disaat sedang bersilahturahmi ke Batusangkar Kota Budaya. Yang konon menurut sejarah turun temurun Riza Fahlepi asli putra Tanah Datar yang tepatnya di Nagari Sumaniak Kecamatan Salimpaung. Sedangkan Faze Andrif sendiri anak Nagari Tanjuang Sungayang yang sekarang menjabat Wali Nagari Tanjuang sekalian menjabat Ketua Forum Wali Nagari (FKWN) se Kabupaten Tanah Datar.
Kedua-duanya menyatakan diri siap untuk maju Balon Bupati Tanah Datar dan Balon Gubernur Sumatera Barat. Dengan semboyan “Mari bersama-sama membangun Nagari Untuk Masa Depan Generasi Kita”.
Yundri Tanjung sebagai tokoh masyaakat siap mendukung kedua kandidat ini. Karna siapa lagi yang akan membangun kampung kalau tidak kita dab kapan lagi kalau tidak sekarang kita mulai. Semangat Angku Uban ini untuk mendukung dua kandidat ini sangat kita acungkan jempol. Karna kalau tidak bantuan dari para tokoh masyatakat ini tidak mungkin terlaksana.(*)
Esitor : Meriyanto

Pos terkait