Mentreng.com | Sumatera Barat – Terkait isu yang beredar di permukaan bahwa pada hari jumat (13/12) ada beberapa orang anggota Pemuda Pancasila (PP) Tanah Datar mengiringi Balon Bupati Wahyu Iramana Putra ke DPC HANURA Jalan Hamka Parak Juar. Maka beredarlah isu bahwa Ormas PP ini mendukung Wahyu Iramana Putra.
Ketua MPO Pemuda Pancasila (PP) Tanah Datar “Wendra Kelana” menepis isu yang beredar bahwasanya beberapa orang anggota PP mengiringi salah seorang Balon Bupati Wahyu Iramana Putra ke DPC Partai Hanura Tanah Datar.
Wendra Kelana selaku Ketua MPO Pemuda Pancasila ketika menghadiri Rapat Pleno Partai Golkar di Hotel Pagaruyung siang ini mengatakan, Masalah mengiringi atau melakukan pengawalan oleh anggota PP ke salah seorang Bacalon Bupati itu sah-sah saja. Selagi kita tidak menyatakan sikap untuk mendukung beliau. Karna hak politik seseorang kita tidak bisa interpensi. Tegas Wendra.
Kami di Ormas Pemuda Pancasila siapa saja boleh kami kawal, apalagi ada permintaan dari salah seorang kandidat. Karna kita menjaga NKRI jadi siapa saja Balon Bupati kita boleh kawal. Karna Balon Bupati tersebut adalah salah seorang yang akan jadi pemimpin di Kabupaten Kita, dan kita tidak menyatakan sikap untuk mendukung salah seorang Balon. Ucap Wendra.
Sebagai inti permasalahan bahwa ormas manapun boleh mendampingi dan mengawal salah seorang kandidat Balon Bupati. Itu tidsk ada pelanggaran AD/ART atau Undang-Undang Ormas. Karna PP ikut menjaga keamanan NKRI. Seandainya kita PP diminta untuk mengawal berarti petinggi politik sangat percaya terhadap PP atau Ormas Manapun juga. Wendra mengakhiri. (*)
EDITOR : Meriyanto






