Tanah Datar | Mentrengnews.com – Komandan Kodim (Dandim) 0307/Tanah Datar Letkol Inf Agus Priyo Pujo Sumedi, S.I.P., M.Han, memimpin langsung upacara pemakaman secara militer Almarhum Sertu Zudi Arianto Putra sebagai bentuk penghormatan terakhir atas jasa dan pengabdian almarhum kepada bangsa dan negara.
Almarhum Sertu Zudi Arianto Putra yang merupakan Babinsa Koramil 03/Pariangan Kodim 0307/Tanah Datar, meninggal dunia pada Jum’at Pagi 16 Januari 2026, sekitar pukul 07.37 WIB di usia 51 tahun. Almarhum menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit M Jamil Padang, akibat sakit Diagonis Klinis Tumor Lidah Susp Maligancy. Almarhum meninggalkan seorang istri dan empat orang anak.

Upacara pemakaman secara militer dilaksanakan pada Jum’at 16 Januari 2026 bertempat di Pemakaman Keluarga Jorong Sialahan Nagari Simabur Kec. Pariangan Kab.Tanah Datar.
Hadir dalam kegiatan, Dandim 0307/Tanah Datar Letkol Inf Agus Priyo Pujo Sumedi, S.I.P., M.Han, Para PA Staf Kodim 0307/TD, Para Danramil jajaran Kodim 0307/TD, Peleton Personel Salfo dan pleton Upacara Kodim 0307/TD, Perwakilan Persit 0307/TD, Tokoh Agama, Tokoh Adat,Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Keluarga besar Almarhum.
Dalam upacara tersebut, Dandim 0307/TD Letkol Inf Agus Priyo Pujo Sumedi, S.I.P., M.Han bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup), sementara Komandan Upacara (Danup) dipercayakan kepada Kapten Inf
Dasfial Selaku Danramil 03/Pariangan dan perwira upacara (Paup) Kapten Inf Rusiyadi, Pasi Pers Kodim 0307/TD.
Pada kesempatan itu, Dandim menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas berpulangnya almarhum. Ia menuturkan bahwa selama berdinas, Almarhum Sertu Zudi Arianto Putra dikenal sebagai prajurit yang baik, loyal, memiliki dedikasi tinggi, serta bertanggung jawab dalam melaksanakan setiap tugas yang diemban.
“Saya beserta seluruh keluarga besar Kodim 0307/Tanah Datar menyampaikan duka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya almarhum Sertu Zudi Arianto Putra,” ujar Dandim.
Lebih lanjut, Letkol Inf Agus Priyo Pujo Sumedi juga memberikan penguatan kepada keluarga yang ditinggalkan agar dapat menerima musibah ini dengan penuh keikhlasan serta senantiasa mendoakan almarhum.
“Kita sebagai manusia wajib menerima ketentuan Allah SWT dengan penuh keikhlasan. Marilah kita semua mendoakan semoga arwah almarhum diterima di sisi Allah SWT dan diampuni segala dosanya,” pungkasnya”. (Pendim 0307)






