TP PKK Nagari Taluak Bertekad Yang Terbaik Untuk Tanah Datar

 

 

Mentreng.com  |  Tanah Datar – Dalam Lomba Nagari Contoh Tertib Administrasi Tingkat Propinsi Sumatera Barat yang digelar di Jorong Aliran Sungai, Kamis (12/03/2020). TP PKK (Tim Penggerak Pemberdayaan) Nagari Taluak Kecamatan Lintau Buo bertekad mempersembahkan yang terbaik untuk Kabupaten Tanah Datar Luhak Nan Tuo.

Ketua Tim Penggerak PKK Nagari Taluak Ny.Yet Pendi Aswil, Menyampaikan tekad tersebut secara langsung dihadapan Ketua Tim Penilai Lomba Nagari Contoh Tertib Adminiatrasi Tingkat Sumbar Fatmawati, SH, Bupati Tanah Datar diwakili Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Erizal Ramli, SH, Camat Lintau Buo Agusril, Wali Nagari Taluak Pendi Aswil.

Disampaikan, PKK Nagari Taluak yang terdiri dari 4 jorong dan 81 Dasawisma dalam menertibkan administrasi tidak terlepas dari perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi yang dilakukan secara teratur dan jelimet, dengan tetap mengacu kepada skala prioritas dari tingkat Kecamatan.

“Kegiatan Gerakan PKK telah memperlihatkan hasil yang sangat mengembirakan, terutama dalam bentuk peningkatan kesejahteraan masyarakat, baik dalam bentuk Pelatihan Batik, membudayakan Toga, PHBS dan lain-lain dalam menggerakkan partisipasi masyarakat,” tambahnya.

Sementara Ketua Tim Penilai Fatmawati, S H dalam kesempatan itu mengatakan, dalam melaksanakan penilaian Tim Penilai akan berusaha semaksimal mungkin. Kita akan lihat kegiatan nyata, sejauh mana administrasi PKK ditetapkan secara baik dan tertib.

Dalam penilaian ini tidak tergantung kepada hadir atau tidaknya Bupati, tetapi tertuju kepada sejauh mana PKK di nagari melaksanaan administrasi secara baik dalam mengikuti Lomba Nagari Contoh Gerakan PKK Tertib Adaministrasi sesuai dengan yang aturan yang berlaku.

Fatmawati Mengajak seluruh yang terkait untuk dapat malakukan pembinaan terhadap nagari, siapa lagi yang akan membina nagari kita ini kalau tidak kita sendiri. Mudah-mudahan dengan kebersamaan, masyarakat nagari lebih sejahtera lagi.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Erizal Ramli menyampaikan ucapan selamat datang di Nagari Taluak, mudah-mudahan selama berada di Luhak Nan Tuo senantiasa mendapat lindungan dari Allah SWT serta dapat melaksanakan tugas dengan baik.(Tim)

Pos terkait